Harianjabar.com

Media online jawa barat | media jawa barat | informasi jawa barat | berita jawa barat | berita bandung | gubernur jawa barat | walikota bandung | walikota bogor | info kuliner jawa barat | Media Jabar | Jabar Online news | Jabar news | Berita online jawa barat | Media online jabar | Info jabar | Harian Jabar.

Di Guncang Aksi Demonstrasi, Ketua DPRD Kota Bogor ‘Dinamika Masyarakat Untuk Menyuarakan Suara Hatinya’

2 min read

Harianjabar.com – Gelombang aksi demonstrasi dari berbagai elemen kemahasiswaan dan masyarakat diberbagai daerah mengguncang Negara Republik Indonesia beberapa hari kebelakang ini.Salah satunya terjadi di Kota Bogor, ribuan mahasiswa menggelar aksinya pada 08 April 2022 dan juga pada 09 April 2022 kemarin. Dalam aksi tersebut menyampaikan tuntutan yang sama ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Diantaranya, menolak keras wacana perpanjangan masa jabatan presiden, penundaan pemilu dan wacana tiga periode.

Kedua, menuntut Presiden Jokowi untuk mengeluarkan pernyataan resmi terkait penolakannya terhadap wacana perpanjangan masa jabatan presiden, penundaan pemilu dan wacana 3 periode.

Ketiga, menuntut dan mendesak segera Presiden Jokowi untuk mencopot Menteri Perdagangan dan segera mengambil langkah preventif untuk memastikan ketersediaan bahan pokok murah bagi masyarakat Indonesia.

Keempat, menuntut dan mendesak Presiden Jokowi untuk menunda dan mengkaji ulang UU-IKN dengan mempertimbangkan dampak kerusakan ekologis dan kemungkinan konflik agraria lainnya.

Kelima, menuntut dan mendesak Pemerintah Pusat untuk menurunkan harga BBM non-subsidi dan memastikan ketersediaan BBM bersubsidi bagi masyarakat Indonesia.

Terakhir, mendesak Pemerintah Pusat untuk membatalkan kenaikan PPN dikarenakan kenaikan PPN akan menyebabkan kenaikan harga bahan pokok kebutuhan masyarakat.

Bahkan aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) akan menggelar aksi besar yang diselenggarakan di depan Istana Negara, Jakarta pada Senin 11 April 2022 besok.

Menanggapi gelombang aksi dengan beberapa tuntutan yang tertuju pada Presiden Jokowi tersebut, Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto menyampaikan dalam negara demokrasi, aksi unjuk rasa adalah sesuatu yang wajar dan bagian dari dinamika masyarakat untuk menyuarakan suara hatinya.

“Ya aksi demonstrasi dijamin oleh UU. Setiap warga negara berhak berpendapat sekaligus juga bersuara, selama disampaikan dalam koridor hukum dan norma yang berlaku di negara kita,” ungkap Atang, Minggu (10/04) malam.

“Jadi, kita hormati dan apresiasi aksi penyampaian pendapat selama tetap dilakukan dengan tertib damai dan tidak anarkis. Mudah-mudahan suara kritis ini tetap menjadi ciri dan nafas dari para mahasiswa Indonesia,” tambah Politisi PKS tersebut. Atang juga mengkoreksi apa-apa yang dianggap tidak tepat.

”Menjaga demokrasi dan menghormati konstitusi kita. Kita juga apresiasi kepada pihak aparat keamanan yang telah menjaga suasana aksi elemen masyarakat, dengan sabar dan tetap menjaga kondusivitas. Semoga Bogor tetap aman tertib kondusif,” tutup Atang.

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *