• Sun. Sep 24th, 2023

Pria Obesitas 300 Kg Meninggal, Tim Damkar Disiagakan di RSCM

Jakarta (harianjabar.com) – Fajri pemuda obesitas asal Tangerang yang memiliki bobot 300 kilogram meninggal dunia. Kabar tersebut disampaikan oleh Direktur Utama Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo hari ini, Kamis (22/6/2023).

“Betul (meninggal dunia). Kami akan sampaikan press release nya,” ujar Direktur Utama RSCM Lies Dina Liastuti saat dikonfirmasi.

Rencananya jenazah Fajri akan dimakamkan hari ini di TPU Menteng Pulo pada pukul 14.00 WIB. Proses pemakaman jenazah Fajri nantinya akan dilakukan dengan bantuan tim pemadam kebakaran.

“Teknisnya kita akan bawa dengan forklift yang kecil untuk proses pemindahan jenazah ke ambulans,” kata koordinator lapangan damkar sektor III Menteng, Firmansyah, Kamis (22/6/2023).

Lebih lanjut, pihak damkar mengatakan bahwa pihaknya nanti juga akan membantu proses pemakaman. Proses pemakaman nantinya akan menggunakan katrol untuk menurunkan jenazah ke dalam makam.

“Kita menemani sampai di liang lahat nanti. Di liang lahat kita pakai takel katrol jadi kita kerek turunnya. Karena bobotnya berlebih ya kita harus pakai itu,” tambahnya.

 69 total views