Harianjabar.com

Media online jawa barat | media jawa barat | informasi jawa barat | berita jawa barat | berita bandung | gubernur jawa barat | walikota bandung | walikota bogor | info kuliner jawa barat | Media Jabar | Jabar Online news | Jabar news | Berita online jawa barat | Media online jabar | Info jabar | Harian Jabar.

Persatuan Panahan Indonesia Kota Bekasi Dapat Dukungan dari The Hub Indonesia

2 min read

harianjabar -The Hub Indonesia dan Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kota Bekasi, resmi menjalin kemitraan strategis mereka melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU). 

Acara penandatanganan ini diadakan di Lapangan Panahan Utama The Hub Indonesia, di kawasan Alternatif Cibubur, Jatisampurna, Kota Bekasi, ditandai dengan diselenggarakannya Scoring Day 2024 Perpani Kota Bekasi yang diikuti oleh para atlit Penahan Kota Bekasi.

MoU ini bertujuan untuk memperkuat kerja sama antara The Hub Indonesia dan Perpani Kota Bekasi dalam mengembangkan olahraga panahan di wilayah Jawa Barat, khususnya di Kota Bekasi. 

Kerjasama ini mencakup penyediaan fasilitas latihan panahan yang memadai untuk para atlit dari Kota Bekasi, pendirian training center dan penyelenggaraan event panahan di Kota Bekasi dan Jawa Barat secara umumnya. 

“Dengan penandatanganan MoU ini, kami berkomitmen untuk menyediakan fasilitas latihan yang optimal bagi atlet-atlet panahan Kota Bekasi. Dan The Hub Indonesia berharap dapat menjadi pusat pengembangan bakat panahan di tanah air dan berkontribusi positif dalam mencetak atlet-atlet berprestasi,” kata Dony Agoesfiansyah, Direktur PT. Dome Sarana Indonesia (The Hub Indonesia). 

Perpani Kota Bekasi, sebagai mitra utama, akan aktif terlibat dalam penyusunan program latihan, seleksi atlit, dan mengkoordinasikan kegiatan panahan di wilayah ini. MoU ini tidak hanya mencakup dukungan dalam penyelenggaraan event-event bergengsi, pun pula kegiatan lainnya seperti Scoring Day 2024 Perpani Kota Bekasi, yang turut diselenggarakan di Lapangan Utama The Hub Indonesia pada Minggu, 24 Desember 2023.

Adapun kategori yang dilombakan dalam kegiatan Scoring Day 2024 Perpani Kota Bekasi, adalah

1.Standar Nasional U12 Jarak 20 Meter

2. Standar Nasional U15 Jarak 30 Meter

3. Standar Nasional Umum Jarak 40 Meter

4. Recurve U15 Jarak 50 Meter

5. Recurve Umum Jarak 70 Meter

6. Compound U15 Jarak 40 Meter

7. Compound Umum Jarak 50 Meter

8. Barebow U18 Jarak 20 Meter

9. Barebow Umum Jarak 50 Meter

“Kerja sama dengan The Hub Indonesia membuka peluang besar bagi perkembangan panahan di Kota Bekasi. Dengan fasilitas latihan yang memadai dan dukungan penuh dari The Hub Indonesia, kami yakin akan melahirkan atlet-atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama Kota ini di tingkat nasional maupun internasional,” ujar H. Chairoman J. Putro, Ketua Umum Perpani Bekasi. 

Dengan sinergi antara The Hub Indonesia dan Perpani Kota Bekasi, diharapkan akan terwujud lingkungan yang kondusif untuk pengembangan olahraga panahan di Jawa Barat. Kedua belah pihak optimistis bahwa kerjasama ini akan memberikan dampak positif yang signifikan dalam mencetak generasi atlet panahan yang unggul dan berprestasi.

Kolaborasi kegiatan yang akan dilaksanakan nanti diharapkan akan menjadi panggung bagi para talenta muda panahan untuk menjadi atlet berbakat dalam dunia panahan, serta memotivasi lebih banyak orang untuk terlibat dalam kegiatan olahraga yang menarik dan bermanfaat ini.

Pelaksanaan Scoring Day 2024 Perpani Kota Bekasi menawarkan kesempatan bagi para peserta untuk mengasah keterampilan dan kemampuan mereka dalam konteks kompetitif yang sangat menyenangkan.

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *