Harianjabar.com

Media online jawa barat | media jawa barat | informasi jawa barat | berita jawa barat | berita bandung | gubernur jawa barat | walikota bandung | walikota bogor | info kuliner jawa barat | Media Jabar | Jabar Online news | Jabar news | Berita online jawa barat | Media online jabar | Info jabar | Harian Jabar.

Piala Asia U-23 Selalu Lahirkan Juara Baru, Saatnya Indonesia di 2024?

1 min read

harianjabar.com – Pertandingan semifinal antara Indonesia dan Uzbekistan akan dilaksanakan pada malam ini, Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB. Penting untuk meninjau catatan historis dari juara Piala Asia (Asian Football Confederation/AFC) U-23. Sejak turnamen ini mulai diselenggarakan pada 2013, tiap edisi telah menghasilkan juara baru.

Dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir, belum ada negara yang berhasil mempertahankan gelar lebih dari sekali

Menariknya, Indonesia secara mengejutkan berhasil mengalahkan Korea Selatan yang merupakan juara pada 2020 silam. Sebelumnya, Indonesia secara mengejutkan juga berhasil mengalahkan Australia yang notabene dijagokan sebagai calon kuat melaju ke babak puncak.

Prestasi mengesankan Indonesia dalam mengalahkan tim-tim tangguh seperti Australia dan Korea Selatan telah menunjukkan bahwa membawa pulang piala tidak sepenuhnya mustahil.

Pertandingan semi final melawan Uzbekistan malam ini akan cukup menantang tim Garuda Muda, pasalnya para pemain harus bertanding sengit dengan negara yang pernah membawa pulang Piala Asia pada 2018 silam. Meski demikian, dinamika piala Asia dengan pergantian juara tiap periodenya tidak menutup kemungkinan Indonesia membawa pulang piala pada 2024. Semua peluang masih terbuka termasuk untuk Indonesia.

Dari empat finalis yang lolos di Piala Asia U-23 hanya Indonesia yang belum pernah merengkuh juara. Irak, Jepang, dan Uzbekistan pernah meraih ajang dua tahunan tersebut.

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *